Header Ads

Header Ads

Peringati Hari Santri, Mahasiswa IPMAFA Khataman Qur'an bil-Gaib dan bin-Nadhor



Sebagai bentuk rasa syukur, IPMAFA melalui UKM JQH (Unit Kegiatan Mahasiswa Jam'iyyah Qurra' Wal-Huffadh) mengadakan khataman Al-qur'an bil-gaib, khataman bin-nadhor maupun pembacaan arwah jama' beserta manaqib Syekh Abdul Qadir al-Jailani. Kegiatan ini berlangsung bertepatan pada peringatan hari santri nasional Senin, 22 Oktober 2018 di Masjid Ipmafa.

Kegiatan ini akan terus diupayakan sebagai agenda bulanan dimana seluruh stakeholder Ipmafa dapat berpartisipasi di dalamnya. Dadlam kegiatan ini dihadiri oleh para mahasiswa, dosen dan segenap karyawan Ipmafa dengan penuh antusias.

Kegiatan ini dimulai seusai upacara peringatan hari santri di Kampus Ipmafa mulai pukul 8.30 WIB. Sebelum khataman diawali dengan pembacaan arwah jama' dilanjutkan khataman bil-Ghoib oleh para mahasiswa yang tergabung dalam anggota Hafidz-Hafidzah Ipmafa.

Kegiatan berlanjut dengan khataman bin-nadhor yang diikuti oleh seluruh mahasiswa, dosen dan segenap karyawan Ipmafa. Kemudian diakhiri dengan manaqib Syekh Qadir al-Jailani oleh bapak KH.umar faruq, S.ikom.,M.Pd.

Dalam sambutannya, Dr Ali Subhan menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk rasa syukur dengan adanya Hari Santri Nasional, adanya masjid Ipmafa, maupun rasa syukur atas nikmat-nikmat Allah lainnya seperti sertifikasi para dosen.

Kegiatan positif semacam ini rencananya akan dilaksanakan kembali bertepatan dengan haul KH Sahal Mahfudz bulan depan dan diharapkan dapat diagendakan tiap bulan dengan rangkaian acara yang lebih baik sehingga lebih banyak lagi partisipasi dari seluruh stakeholder Ipmafa.